Selamat datang di website Kami.

admin@schoolofmind.id +6282133239889

Gangguan Anoreksia dan Cara Mengatasinya

Anoreksia adalah salah satu gangguaan mental yang tidak dapat diabaikan begitu saja.

Anoreksia merupakan gangguan makan yang disebabkan karena penyimpangan pola pikir yang berpotensi membahayakan diri sendiri, misalnya kaitannya dengan pemikiran makan dapat menyebabkan tubuh gendut.

Orang dengan anoreksia memiliki obsesi terlalu berlebihan untuk memiliki tubuh kurus sehingga melakukan berbagai cara, meskipun hal itu dapat membahayakan diri sendiri.

Upaya membahayakan yang mungkin dilakukan yaitu antara lain membatasi porsi makan seminimal mungkin, bahkan bisa jadi tidak makan sama sekali.

Hal lain yang dilakukan melakukan olahraga terlalu berat, membatasi minum, dan menggunakan obat-obatan dengan tujuan menekan nafsu makan.

Berikut adalah tanda yang harus diwaspadai pada seseorang yang mungkin mengalami gangguan kesehatan karena anoreksia:

  • Penurunan berat badan secara signifikan
  • Insomnia
  • Kelelahan
  • Kurus
  • Pusing dan darah rendah
  • Warna jari membiru
  • Rambut menipis dan patah
  • Dehidrasi
  • Irama jantung tidak teratur

Berbagai tanda di atas bukanlah paten menunjukkan bahwa seorang individu mengalami anoreksia.

Namun pada dasarnya anoreksia disebabkan karena kesalahan yang terletak pada pola pikir.

Baca juga : Apa yang Anda Pikirkan, Itulah yang Tubuh Hasilkan!

Pola pikir sangat besar pengaruhnya terhadap tubuh kita. Sehingga jika sudah merasakan berbagai gejala yang ada di atas yang disebabkan karena rasa khawatir takut gendut karena makan. Sebaiknya sayangilah diri anda mulai sekarang, dan bawalah pada ahli yang berkompeten di bidangnya.

Hipnoterapi dapat menjadi salah satu upaya penyembuhan bagi seseorang yang mengalami anoreksia.

Apabila anda membutuhkan konsultasi dan layanan hipnoterapi kami siap melayani dengan sepenuh hati

Silahkan hubungi kami pada kontak berikut

Contact : 082133236868

Alamat : Aliyan Business Center, Gedung B Lt. 2

Jl. Hasanuddin No. 66-68 RT. 008, RW. 003, Kelurahan Sekarkandangan, Kec. Sidoarjo, Kab. Sidoarjo, 61215.

Kunjungi Website kami Nur Semesta School of Mind

Baca juga : Mengapa Badan Sering Merasa Capek, Tingkatkan Semangatmu Sekarang!S