Selamat datang di website Kami.

admin@schoolofmind.id +6282133239889

Rekomendasi Aktivitas Menyenangkan dengan Anak Saat Liburan

Liburan sekolah jangan hanya diisi dengan rebahan saja.

Banyak aktivitas produktif yang dapat dilakukan orang tua untuk meningkatkan hubungan dengan anak.

Aktivitas produktif saat liburan juga penting diberikan pada anak untuk mencegah anak terlalu banyak berinteraksi dengan gadget.

Terdapat berbagai aktivitas menyenangkan yang dapat dilakukan oleh orang tua agar anak lebih produktif.

Baca juga : Program Parenting Coaching Tingkatkan Kualitas Pendidikan Anak

Berikut adalah rekomendasi aktivitas menyenangkan yang dapat dilakukan oleh orang tua untuk mengisi liburan sekolah anak

  • Meronce manik-manik

Meronce manik-manik dapat menjadi salah satu pilihan bagi orang tua untuk mengisi waktu anak. Meronce dapat meningkatkan kreativitas anak dalam membuat perhiasan dari manik-manik. Selain menyenangkan, kegiatan ini juga dapat menstimulasi motorik halus dan konsentrasi anak.

  • Bersepeda

Aktivitas menyenangkan yang dapat dilakukan antara lain yaitu bersepeda. Orang tua dapat mengajak anak bersepeda ke taman atau di lingkungan perumahan di pagi hari agar anak dapat menikmati udara pagi yang segar.

  • Memancing

Kegiatan memancing juga bisa menjadi pilihan orang tua untuk mengisi liburan anak. Orang tua bisa mengajak anak ke danau, sungai, atau kolam pancing yang memiliki pemandangan yang indah sehingga selain memancing anak juga dapat bermain di sana. Meski demikian, orang tua harus selalu mengawasi anak agar tidak terjatuh dan terpeleset, karena bermain di sekitar wilayah perairan juga cukup bahaya bagi anak jika tanpa pengawasan.

  • Memasak

Memasak menjadi aktivitas yang menyenangkan antara orang tua dan anak. Mulanya orang tua dapat berdiskusi dengan anak terkait masakan apa yang akan dimasak. Setelah itu biarkan anak berkreasi, tentunya masih dengan pendampingan dan pengawasan dari orang tua. Pastikan anak aman dari api dan benda tajam yang berbahaya.

  • Menggambar dan mewarnai

Orang tua bisa membelikan beberapa buku gambar dan buku mewarnai untuk aktivitas anak di tengah liburan. Dampingi dan coba mewarnai bersama dengan anak. Pancing anak untuk menggambar benda-benda yang ada di sekitarnya, dan tuntun anak apabila membutuhkan bantuan, jangan lupa beri pujian pada setiap hal yang berhasil dilakukan anak.

Itulah beberapa kegiatan yang dapat dilakukan untuk mengisi liburan sekolah. Manfaatkan momen ini untuk lebih dekat dan membagun ikatan dengan anak.

Baca juga : Dampak Gadget Bagi Anak, Cara Mencegah Anak Kecanduan Gadget!

Kunjungi Official Website Kami [LINK]